Mungkin kita sering menyebut tas punggung yang sering kita gunakan untuk membawa segala keperluan kita dengan tas ransel. Tetapi tahukah kamu, tas ransel ternyata ada 3 jenis tersendiri loh, yaitu backpack, rucksack, dan knapsack. Kita akan membahas bersama – sama perbedaannya kali ini.
Apa itu Backpack ?
Definisi sederhana dari backpack adalah, tas yang memiliki dua tali di bahu, dan memiliki ruang yang cukup besar untuk membawa banyak barang. Biasanya tas jenis ini kerap digunakan oleh orang dengan segala macam usia. Baik itu anak – anak, pekerja, maupun orang dewasa.
Kata backpack mungkin lebih familiar dibanding jenis ransel lainnya. Tas ini sering kita sebut untuk menggambarkan jenis tas yang dibawa di belakang (punggung) seperti tas sekolah anak atau tas buku. Kesimpulannya, backpack adalah tas yang berukuran rata – rata yang dipakai untuk pergi ke sekolah, ke kantor, atau dibawa dalam perjalanan akhir pekan yang hanya sekitar 2 hari, atau tas olahraga yang dipakai untuk hiking dll.
Bagian yang membedakan antara backpack dengan yang lainnya
Ukuran : Sedang hingga besar dengan kapasitas 50 liter keatas
Tali : 2 tali bahu yang bisa disesuaikan, backpack biasanya juga disertai dengan sabuk di bagian pinggul yang bertujuan untuk memindahkan beban dari bahu ke pinggul untuk kenyamanan lebih.
Kegunaan : Sekolah, bekerja, mendaki, belanja dll.
Desain : Berbentuk persegi dengan berbagai macam model dan warna. Bahan untuk membuatnya pun bermacam – macam (kanvas, polipropilena, kombinasi kain, kulit)
Apa itu Rucksack ?
Perbedaan signifikan antara rucksack dan backpack adalah ukuran / kapasitasnya. Rucksack memiliki ruang yang lebih besar dan memiliki lebih banyak kompartemen dan kantong untuk membawa barang yang jauh lebih berat. Tas ini juga dilengkapi dengan sabuk di bagian pinggul dan dada untuk membantu pemakainya memakai tas ini dalam waktu yang lama tanpa membebani punggung mereka.
Singkatnya, rucksack adalah tas yang lebih kokoh dan besar yang dibuat untuk membawa barang dalam waktu yang lama di luar ruangan. Di negara barat seperti Jerman dan Belanda, istilah rucksack menggambarkan tas yang cukup besar dan tahan banting yang dibawa orang di punggung untuk digunakan sehari – hari atau saat bepergian. Di AS sendiri, rucksack biasa digunakan oleh militer AS.
Bagian yang membedakan antara rucksack dengan yang lainnya
Ukuran : Besar, berkapasitas lebih dari 60 liter
Tali : 2 tali bahu yang bisa disesuaikan, sabuk dada, dan sabuk pinggul.
Kegunaan : Untuk keperluan pergi jarak jauh, hiking, trekking, dan keperluan militer
Desain : Bentuk persegi / persegi panjang, terdapat banyak kantong dan beberapa kompartemen (dikhususkan untuk membawa botol air berukuran besar, tenda, barang untuk keperluan mendaki, dsb). Bahan yang diguankan untuk membuat tas ini yaitu, kanvas lilin, kain teknis, polipropilena, kombinasi, dll. Dan tersedia dalam berbagai macam warna.
Apa itu Knapsack ?
Knapsack adalah tas yang berukuran lebih kecil yang biasanya juga disebut dengan daypack. Perbedaan utama antara knapsack dengan yang lain ada pada ukurannya. Dalam Bahasa Jerman, knapsack berarti “tas kecil”, jadi, ini adalah barang pilihan orang – orang yang tidak perlu membawa banyak barang di aktivitas sehari- hari, namun tetap ingin tampil sopan sekaligus bergaya.
Bagian yang membedakan knapsack dengan yang lainnya
Ukuran : Kecil, berkapasitas kurang dari 30 liter
Tali : 1 atau 2 tanpa sabuk tambahan
Kegunaan : Untuk membawa barang – barang yang berukuran kecil, tas sekolah anak, tas harian.
Desain : Bentuk segitiga (beberapa orang menyebutnya dngan tas selempang), tetapi banyak juga yang berbentuk persegi / persegi panjang. Terdapat warna alami maupun warna – warna cerah. Tas ini juga biasanya dilengkapi dengan beberapa kantong kecil di luar dan di dalamnya.
Setelah belajar tentang perbedaan backpack, rucksack dan knapsack, apakah kamu sudah mengetahui jenis ransel mana yang kamu butuhkan ?
Comentários